Karawang, beritatandas.id – Senin 22 Agustus 2022 Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat Dapil Jabar X (Karawang-Purwakarta), Hj.Sri Rahayu Agustina SH, menggelar kegiatan reses III Tahun sidang 2021-2022 di Desa Karangligar, Kecamatan Telukjambe Barat, Kabupaten Karawang.
Kegiatan reses III ini dihadiri oleh Anggota DPRD Provinsi Jabar Hj. Sri Rahayu Agustina. SH, Dinas Koperasi H. Amid, Dinas Deperindag Ahmad Rivai, Sekdes Karangligar dan Aparat desa lainnya beserta perwakilan dari warga karangligar.
Hj. Sri Rahayu Agustian. SH, Menyampaikan kegiatan hari ini adalah Kegiatan Reses III Tahun Anggaran 2021-2022 DPRD Provinsi Jawa Barat untuk menyerap aspirasi dari masyarakat secara otomatis untuk meningkatkan UMKM karena yang ada di Desa Karangligar, untuk meningkatkan daya jual dari hasil UMKM tersebut bisa menggunakan fasilitas Hp dengan cara memasarkannya melalui online di medsos.Semoga aspirasi terealisasikan di tahun 2023,.Ucapnya.
Lanjut masih dikatakan Hj. Sri Rahayu Agustian SH, dimasa sekarang masih kondisi Pandemi Covid-19, Pemerintah masih sedang berusaha untuk pemulihan perekonomian salah satunya Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) maka itu kami gandeng dinas terkait dalam reses untuk menyampaikan programnya agar lebih tepat sasaran dan langsung ditindak lanjuti ketika ada susulan bantuan-bantuan, tetapi bantuan itu tidak bisa berupa uang tapi bantuan itu adalah pelatihan dan berupa peralatan.
Harapan saya di Desa Karangligar umumnya Kabupaten Karawang yang akan datang terbebas ekstrem kemiskinan, mudah-mudahan ini bisa dapat bekerjasama dengan kami dari Kabupaten dan provinsi Jawa Barat sudah terbebas bukannya Desa Karangligar tetapi umumnya masyarakat Karawang terbebas dari ekstrem kemiskinan. ujarnya.
Ditempat yang sama dalam kegiatan reses ini Sekdes Karangligar menyampaikan permohonan aspirasinya Hj.Sri Rahayu Agustina, SH selaku Anggota DPRD Jawa Barat, Dapil Jabar X (Karawang-Purwakarta) untuk merealisasikan terkait UMKM dan jalan usaha tani (JUT).
fasilitas yang ada di desa karangligar ini karena masih banyak yang belum di bangun,Jadi kami atas nama Kepala Desa Karangligar mohon dalam kegiatan reses ini untuk pembangunan agar dapat membantu perekonomiannya yang ada di Desa Karangligar.
Sekdes berikan Ucapan terimakasih kepada Hj. Sri Rahayu Agustina SH Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat yang sudah melaksanakan reses di désa kami untuk menyerap dan menampung aspirasi dari warga Karangligar,.Pungkasnya.
(Lex)
Leave a Reply