Cileunyi – Bertempat di Gedung Pesat Gatra Kapolsek Dukuh Pakis Kompol Mohammad Irfan, bersama 5 Kapolsek lainnya menerima penyerahan siswa latihan kerja Sekolah Inspektur Polisi (SIP) angkatan 52 tahun 2023.
Pada kesempatan ini disampaikan arahan oleh Kapolsek Cileunyi Kompol Suharto, S.H, “Agar para siswa LATJA SIP Angkt. 53 menggunakan kegiatan latihan kerja ini sebaik mungkin untuk menambah pengetahuan kepolisian serta berinteraksi dengan lingkungan masyarakat yang baru serta jangan ada pelanggaran sedikitpun,”ucapnya, Kamis (31/8/2023)
Siswa SIP yang sedang melaksanakan Pendidikan dan Latihan Kerja (Latja) ini di sebar di seluruh Polsek-polsek yang ada di seluruh Jawa Barat salah satunya saja di Polsek Cileunyi dan itupun hanya sebagian Polsek yang menerima kunjungan Latja dan tidak seluruh Polsek di jajaran Polresta Bandung yang mendapat kunjungan Latja ini.
Kali ini Polsek Cileunyi menerima 4 Siswa Latja. Pada kesempatan itu Kapolsek menyampaikan ucapan selamat datang kepada para siswa Lajta SIP Angkatan Ke-53
“Saya mengucapkan selamat datang kepada siswa kerja Sekolah Inspektur Polisi, Semoga kegiatan yang anda ikuti beberapa hari ke depan bisa berjalan lancar tanpa ada kendala yang berarti,” tutur Suharto
“Pelatihan teknis dan kerja lapangan ini adalah untuk meningkatkan penguasaan dan pemahaman dalam penerapan ilmu pengetahuan dan ketrampilan yang telah di dapat selama pendidikan Setukpa Lemdiklat Polri dalam implementasi pelaksanaan tugas kewilayahan pada tingkat Polsek,” terangnya.
“Oleh karena itu pada kesempatan ini nantinya bisa dipergunakan untuk meningkatkan kemampuan dan keterampilan manajerial, serta meningkatkan kemampuan dan keterampilan dalam membuat, perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan dan pengendalian Personel, sekaligus koordinasi dengan unit terkait dalam pelaksanaan tugas di Lapangan.” pungkasnya
Leave a Reply