Jalin Sinergitas Dengan Aparat Desa, Bhabinkamtibmas bersama Bhabinsa Silaturahmi Ke Kantor Desa

Polsek Jatinangor Polres Sumedang Polda Jabar – Bayangkara pembina keamanan dan ketertiban desa (Bhabinkamtibmas) sudah menjadi kegiatan rutin seorang Bhabinkamtibmas untuk melakukan kegiatan Door to Door System (DDS) ke rumah warga atau tempat objek vital di Desa binaannya. Minggu (06/08/2023)

Hal tersebut pula dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Desa Mekargalih Polsek Jatinangor Aipda Yosef Kharisman Bersama Bhabinsa Desa Mekargalih Serma Koswara melaksanakan door to door system (DDS) ke kantor desa Binaannya.

Dalam sambangnya Aipda Yosef K menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada Perangkat desa agar senantiasa hidup rukun sesama warga dan menjalin silaturahim antar sesama warga serta turut serta menjaga situasi kamtibmas di desa agar selalu kondusif.

Selain itu, Aipda Yosef juga menghimbau kepada Perangkat desa untuk selalu waspada apabila melihat atau mengetahui keberadaan orang asing yang mencurigakan untuk segera melaporkan kepada Aparat Kepolisian atau Bhabinkamtibmas maupun Bhabinsa yang ada di desa.

Kegiatan ini sekaligus sebagai ajang silaturahmi Polri dan masyarakat, selain itu Bhabinkamtibmas memberikan himbauan keamanan dan ketertiban masyarakat kepada para perangkat desa. Kegiatan ini sudah menjadi rutinitas yang di lakukan Bhabibkamtibmas sebagai bentuk kepeduliannya terhadap masyarakat di desa binaannya. imbuhnya

Dengan dilaksanakannya DDS ini, dapat merangkul semua elemen masyarakat agar dapat bersama-sama dengan Kepolisian untuk mencegah dan tidak melakukan perbuatan yang melanggar hukum sehingga keamanan dan ketertiban masyarakat tetap damai kondusif. Pungkas Yosef Karisman