Polres Cirebon Kota – Kapolres Cirebon Kota AKBP Ariek Indra Sentanu, SH.S.IK.MH. mengajak seluruh anggota Polres Cirebon Kota untuk senantiasa berserah diri pada Tuhan dan mengutamakan kebersamaan dalam tugas polisi di tengah-tengah tahun politik saat ini.
“Yang membedakan kita saat ini hanya pangkat dan jabatan saja, selebihnya kita semua manusia biasa. Diharapkan bisa saling respon dan membantu bersinergi dalam mendukung pelaksanaan tugas di Polri khususnya Polres Cirebon Kota,” kata AKBP Ariek indra sentanu saat pimpin Apel pagi di mako Polres Ciko. Senin (8.5.23).3
Lebih lanjut, AKBP Ariek mengatakan bahwa kebahagiaan dalam tugas Polri tidak bisa dicapai dengan instan, namun melalui proses yang harus dilalui dengan penuh tanggung jawab.
“Rekan-rekan kerja baik, waktunya dinas laksanakan dengan penuh tanggung jawab. Gunakan waktu istirahat dengan cukup dan baik. Mari saling mendukung dalam tugas untuk mewujudkan tugas yang lebih humanis,” ujar AKBP Ariek.
Kasi Humas Polres Ciko Iptu Ngatidja, SH.MH menambahkan bahwa kebersamaan dan kehumanisan dalam tugas Polri sangatlah penting untuk mencapai tujuan yang diinginkan.
“Kami di Polres Cirebon Kota mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama mendukung tugas-tugas Polri yang lebih humanis dan menjunjung tinggi nilai-nilai kebersamaan dalam menjalankan tugas,” ujarnya.
Hadir dalam apel pagi jam pimpinan wakapolres Cirebon Kota Kompol Ahmat Troy Aprio, SH.S.IK, para Kabag, Para Kasat, Para Kasi, perwakilan perwira dan personel Polres Cirebon Kota. Tutup Iptu Ngatidja.
Leave a Reply