Polres Karawang – Kepala Kepolisian Resor Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono hadiri kegiatan launching kampung kerukunan yang bertempat di Jl. Resinda No.8 Blok J, Purwadana, Kec Telukjambe Timur, Kab Karawang Rabu tanggal 24 April 2024 Pukul 10.00 Wib s.d 11.30 wib.
Turut Hadir dalam kegiatan tersebut yaitu Kepala FKUB Provinsi Jabar KH H Rapani Ahyar, Kepala Kesbangpol Provinsi Jabar Dr. Drs. H. Raden Iip Hidayat, Bupati Karawang H Aep Saepulloh. Ketua Pengadilan Negeri Karawang Ahmad Shuhel Nadjir, Kajari Karawang, Ketua DPRD Kab. Karawang, Asda 1 Pemda Karawang, Ketua MUI Karawang, Ketua FKUB Karawang beserta pihak terkait lainnya.
Diketahui bahwa Kampung kerukunan menjadi pilot project di Provinsi Jawa Barat untuk dilaksanakan di Karawang tepatnya di Resinda, yang saat ini dilakukan Launching.
Dalam sambutannya Kepala Kesbangpol Provinsi Jabar Dr. Drs. H. Raden Iip Hidayat mengatakan “Bahwa pembentukan kampung kerukunan ini sangat bagus untuk kita selalu rukun dengan semua bidang kehidupan dan ini merupakan barometer bagi kota-kota lain dan bisa di implementasikan dalam kehidupan sehari-hari, Mudah-mudahan kedepannya Indonesia terus maju dan berkembang serta masyarakatnya tetap rukun meski masyarakatnya berbeda-beda agama dan suku.
Dalam kesempatan yang sama Bupati Karawang juga menyampaikan bahwa Kegiatan ini merupakan mimpi yang sudah lama, dimana kampung kerukunan ini merupakan wacana kita sejak lama dan alhamdulillah saat ini bisa ter realisasikan dengan para support dari berbagai elemen yang ada, tandasnya.
Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono berharap dengan adanya Kampung Kerukunan Di Kab Karawang ini akan semakin dapat meningkatkan kerukunan di semua bidang, walaupun dalam perbedaan, ini salah salah satu bentuk keberagaman dan kemajemukan yang kita satukan bahkan akan menjadi kekayaan nusantara, khususnya bagi masyarakat Kab Karawang, tutupnya.
Polres Karawang_AKBP Wirdhanto Hadicaksono
Leave a Reply