Kapolsek Bungursari Pimpin Apel Pagi dan Berikan Arahan Anggotanya

Purwakarta – Rutinitas Apel pagi dalam Kepolisian merupakan kewajiban bagi setiap insan Polri, selain untuk mendengar arah dari pimpinan, apel pagi juga bermanfaat untuk melatih kedisiplinan dan tanggung jawab bagi setiap anggota Polri.

Seperti yang dilakukan personel Polsek Bungursari, Polres Purwakarta. Terlihat dalam apel pagi pada, Selasa 2 Mei 2023, dipimpin langsung Kapolsek Bungursari, Kompol H Budi Harto.

Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar Zulkarnain melalui Kapolsek Bungursari, Kompol H Budi Harto mengatakan pelaksanaan apel pagi ini sangat penting sebelum melaksanakan tugas, selain untuk mengecek kehadiran personel juga bertujuan untuk mengetahui kesiapan anggota dalam melaksanakan tugas melayani, melindungi dan mengayomi masyarakat dengan baik.

“Dalam kegiatan apel pagi ini ditekankan kepada seluruh anggota Polsek Bungursari agar terus menjaga kekompakan personel, karena Solidaritas antar personel itu penting untuk menjaga dan meningkatkan kinerja anggota agar tetap baik khususnya dalam melayani masyarakat,” Ucap Budi, pada Selasa, 2 Mei 2023.

Budi juga mengucapkan terima kasih dan penghargaan kepada seluruh personil Polsek Bungursari atas rangkaian pengamanan Operasi Ketupat Lodaya 2023.

“Pantauan di lapangan selama mudik dan balik Idul Fitri 1443 Hijriah khususnya di wilayah hukum Polsek Bungursari berjalan dengan lancar. Kami mengajak kepada seluruh anggota Polsek Bungursari agar tidak lelah untuk selalu ikhlas melayani masyarakat. Saya harap seluruh anggota Polsek Bungursari jangan pernah bosan untuk melayani dan mengayomi masyarakat, kita harus siap kapanpun dibutuhkan,” tutur Budi.