Launching Sanggar Seni Teater di Subang untuk Mengembangkan Minat dan Bakat

beritatandas.id, SUBANG – Artis kenamaan Ibu Kota Husni Ramdhan launching sanggar seni teater (kelas akting) Talent Education Course (TEC) di Subang, ide awal ia merintis TEC tumbuh dari niatnya yang ingin menelurkan seniman pada generasi muda Subang.

Husni mengatakan, TEC dibuat untuk mengembangkan minat dan bakat para pemuda atau remaja Subang di bidang seni, “Alhamdulillah hari ini kita launching TEC untuk sementara kita buka untuk kelas akting, teater, dan presenter, sementara itu dulu pengembangannya sambil berjalan,” ujar Husni ketika diwawancara Tribun di D’Rizz Pizza Jalan Otto Iskandar Dinatta Kabupaten Subang, Jumat (2/4/2021).

Dijelaskan Husni antusias para calon siswa di TEC sendiri sangat positif, “Selama 2019 kemarin di masa pandemi COVID-19 ini kegiatan entertain agak berkurang, dan kali ini sambil berkarya mudah-mudahan kita bisa melahirkan potensi-potensi baru di Kabupaten Subang.” imbuhnya.

Masih dalam kegiatan yang sama Didied Kertaradjasa Sutradara ternama Ibu Kota yang saat itu hadir sebagai Couch di TEC mengatakan, ia membuka kelas seni peran di Subang merupakan panggilan jiwa, “Saya ingin melanjutkan cita-cita 20 tahun lalu di Subang, sekarang pengen lanjut lagi,” kata Didied.

Didied Sutradara yang karyanya dikenal melalui Sinetron Aprilio dan Julie produsen Sinemart, juga menjelaskan 20 tahun lalu ia sempat merintis hal serupa di Subang, namun belakangan ia disibukan dengan aktivitas padatnya di Jakarta, kini ia sibuk membuat film dan sintron di rumah produksi SCTV Indosiar, kendati demikian kesibukan tersebut tak menghilangkan niat Didied untuk membangun kelas seni peran di Subang.

“Kemarin-kemarin sibuk di Jakarta ternyata cita-cita itu masih ada, Insyaallah kita lanjutkan lagi dengan TEC ini,” ujar Didied.

Dia berharap dengan adanya TEC generasi milenial Subang dapat lebih aktif, kreatif serta berpontensi memberikan kemajuan untuk Subang secara umum.

“Yang penting, niat, semangat dan kerja keras.” pungkasnya.

 

Redaksi

Exit mobile version