Mak Sri Serap Aspirasi Masyarakat Desa Kosambibatu

Karawang, beritatandas.id – Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat Hj. Sri Rahayu Agustina,SH menyerap aspirasi masyarakat Desa Kosambibatu Kecamatan Cilebar, beberapa waktu lalu.

Mak Sri panggilan akrab Hj Sri Rahayu Agustina, menggandeng Dinas Koperasi UMKM dan Disperindag untuk menyampaikan informasi UMKM bagi pelaku usaha di lingkungan Desa Kosambibatu.

Camat Cilebar, Ahmad menyambut baik kedatangan wakil rakyat dari fraksi Golkar ini. Pihaknya mengucapkan terimakasih bisa datang ke wilayah Cilebar.

Tak jauh beda Kepala Desa Kosambibatu, Agus Adnan turut berterimakasih. Dengan informasi UMKM bisa membantu masyarakatnya dalam bantuan usaha.

“Bisa bermanfaat untuk masyarakat kami,” pungkasnya.

Anggota DPRD Jabar Sri Rahayu menyampaikan, pasca pandemi sektor rill yang bisa menopang pemberdayaan ekonomi masyarakat adalah Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM).

“Saya menyerap aspirasi masyarakat utamanya soal UMKM. Saya akan memperjuangan aspirasi masyarakat di Pemprov Jabar,” ujar Sri Rahayu.***

(Lex)