Bandung, beritatandas.id – Ketua (Majelis Komunikasi Alumni Babakan) Makom Albab Bandung Raya dan Priangan, Sidkon Djampi menyampaikan dalam kepengurusan Makom Albab periode 2022-2026 pihaknya bertekad untuk membumikan Albab Bandung Raya dan Priangan, sehingga program kerja tahun pertama memperkuat struktur kelembagaan.
“Caranya dengan memperluas jejaring, dengan melakukan tracing anggota Albab yang tersebar di wilayah Bandung Raya dan Priangan untuk masuk ke dalam organisasi ini,” kata Sidkon Djampi kepada wartawan Rabu, 16 Februari 2022.
Hal ini sebagai wadah silaturahmi sekaligus pemberdayaan para alumni Babakan yang berkiprah di wilayah Bandung dan Priangan.
“Dengan memperkuat organisasi Albab Bandung Raya dan Priangan diharapkan dapat membawa kemaslahatan bagi ummat dan dapat memberikan kontribusi bagi Almamater Pesantren Babakan”, ujarnya.
Lebih lanjut, Sidkon mengatakan organisasi ini diisi oleh orang-orang dengan potensi luar biasa sehingga ia yakin bahwa organisasi ini akan menjadi organisasi besar dan mampu berkontribusi bagi umat dan bangsa.
Ke depan, program ekonomi kreatif yang sudah berjalan akan menjadi salah satu program unggulan Makom Albab Bandung.
“Selain itu, Albab Bandung juga sedang menyiapkan sejumlah program kerjasama dengan berbagai lembaga, yang akan menyasar para santri dan juga alumni Babakan dalam implementasi programnya,” ujar Sidkon yang juga anggota DPRD Jabar. ***
Redaksi
Leave a Reply