Kota Sukabumi -Momen silaturahmi Kapolres Sukabumi Kota, AKBP Ari Setyawan Wibowo dengan Pensiunan Polri di Mapolres Sukabumi Kota beberapa hari lalu menjadi waktu yang tepat untuk mendengarkan saran pemeliharaan situasi kamtibmas.
Selain itu, momen tersebut dimanfaatkan pula untuk mensosialisasikan sejumlah program unggulan Kapolres Sukabumi Kota dalam memberikan perlindungan, pengayoman serta pelayanan kepada masyarakat, salah satunya program Ngariung Sareng Kapolres dan Lapor Pak Polisi-SIAP MAS.
Kapolres Sukabumi Kota, AKBP Ari Setyawan Wibowo melalui Kasi Humas, Iptu Astuti Setyaningsih mengatakan silaturahmi dengan pensiunan Polri tersebut merupakan program Ngariung Sareng Kapolres untuk mendengarkan saran dan masukan.
“Ini menjadi momen yang baik dimana kami bisa mendengarkan saran maupun masukan terkait pemeliharaan situasi kamtibmas dari para senior-senior kami,” kata Astuti.
“Dari pertemuan itu, tentunya kami mendapatkan hal-hal baru yang dapat mendukung terhadap terwujudnya kondusifitas kamtibmas, menjaga profesionalisme serta terus berupaya untuk meningkatkan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” terangnya.
“Selain itu, pada kegiatan silaturahmi kemarin juga, kami mensosialisasikan beberapa program unggulan Kapolres Sukabumi Kota, seperti program Ngariung Sareng Kapolres, program Lapor Pak Polisi-SIAP MAS sebagai salah satu program yang akan mempercepat kami dalam mendapatkan berbagai informasi seputar kamtibmas dari masyarakat.” pungkasnya.
Diketahui sebelumnya, Kapolres Sukabumi Kota, AKBP Ari Setyawan Wibowo telah menggagas Tujuh program unggulan untuk memperkuat jalinan komunikasi antara Polri dan masyarakat, antara lain ; Polisi Perasa, Lapor Pak Polisi-SIAP MAS, Polisi Belajar, Polisi patepang Rukun Warga, Polisi Ada Dimana-mana, Polisi Pelindung, Pengayom dan Pelayan Masyarakat serta Ngariung Sareng Kapolres.
Leave a Reply