Patroli Prekat Polsek Tempuran sambangi pemuda yang sedang nongkrong dan ajak warga untuk jaga kamtibmas

beritatandas.id, Polres Karawang Polda Jabar – Patroli Prekat Polsek Tempuran Polres Karawang Polda Jabar gencar lakukan patroli di malam hari dalam rangka antisipasi C3, tawuran, balap liar, genk motor, dan kejahatan jalanan lainnya diwilayah hukum Polsek Tempuran, senin 22/5/2023 jam 23.00 wib

Patroli prekat dilaksanakan oleh Aiptu Jajat dan Aipda Aming dengan menyambangi pemuda yang sedang nongkrong di Dsn. Pagadungan Desa Pagadungan Kec. Tempuran

Dalam kesempatan tersebut Aipda Aming memberikan pesan kamtibmas kepada para pemuda untuk ikut serta berperan aktip menjaga kamtibmas diwilayahnya, segera melapor pada pihak kepolisian apabila terjadi atau menemukan tanda tanda munculnya gangguan kamtibmas, tidak terlibat genk motor, tawuran, balap liar dan kejahatan jalanan lainnya, dan tidak menkonsumsi minuman keras atau obat terlarang yang menjadi awal terjadinya gangguan kamtibmas

Aipda Aming kepada media mengatakan kegiatan tersebut merupakan kegiatan rutin Polsek Tempuran dalam rangka pemeliharaan kamtibmas sesuai dengan perintah Kapolres Karawang Akpb Wirdhanto Hadicaksono, S.I.K, M.Si yang disampaikan melalui Kapolsek Tempuran Akp Rigel Suhakso, SH dengan program CAKEP Polres Karawang.

Polres Karawang_AKBP Wirdhanto Hadicaksono