Polres Cirebon Kota, – Bagian SDM Polres Cirebon Kota menyelenggarakan kegiatan Rikmin Awal Rim terpadu Taruna/i Akpol, Bintara dan Tamtama Polri TA. 2023 di aula Sanika Satyawada Polres Cirebon Kota.
Kegiatan Rikmin Awal Rim terpadu Taruna/i Akpol, Bintara dan Tamtama Polri TA. 2023 diikuti oleh 80 orang calon siswa/i, terdiri dari Calon Siswa Bintara PTU, Casis Bintara Nakes, Taruna Akpol, dan Polwan. Kamis (27.4.23)
Kapolres Cirebon Kota, AKBP Ariek Indra Sentanu, SH.S.IK.MH mengapresiasi kegiatan Rikmin Awal Rim terpadu Taruna/i Akpol, Bintara dan Tamtama Polri TA. 2023 yang diselenggarakan oleh Bag SDM Polres Cirebon Kota.
Lanjut Ariek Indra Sentanu ” Diharapkan kegiatan Rikmin Awal Rim terpadu Taruna/i Akpol, Bintara dan Tamtama Polri TA. 2023 di Polres Cirebon Kota dapat memberikan manfaat yang besar bagi peserta dan meningkatkan kualitas anggota Polri di masa depan”. Ucapnya melalui Kasi Humas Polres Cirebon Kota, IPTU Ngatidja. SH.MH.
Kegiatan ini dihadiri oleh sejumlah pihak, antara lain Kabag SDM Polres Cirebon Kota, PS Kasubag Binkar, Dinas Dukcapil Kota Cirebon, Kementrian Agama Kota Cirebon, Dinas Pendidikan, LSM AMX Indonesia, Perwakilan Sie Propam, Perwakilan dari Sie Was, dan Panitia Rikmin Polres Cirebon Kota.
Kegiatan ini berlangsung mulai Kamis 27 April 2023 hingga Jumat 28 April 2023.
Pada kegiatan ini, panitia melakukan pemeriksaan Rikmin Awal yang diawasi oleh pihak internal Polri serta eksternal LSM, Dukcapil, dan Dinas Pendidikan. Pemeriksaan ini dilakukan untuk memeriksa keabsahan KTP peserta dan orang tua, Kartu Keluarga (KK), dan domisili peserta, serta keabsahan ijazah. Tambah Iptu Ngatidja.
Leave a Reply