Baleendah – Polsek Baleendah Polresta Bandung Polda Jabar gelar program Jumat Curhat guna tampung curhatan warga, Jumat (28/07/2023).
Kegiatan ini dilaksanakan di Kantor RW. 10 Kelurahan Baleendah, Kecamatan Baleendah, Kabupaten Bandung Provinsi Jawa Barat.
Jumat curhat kali ini dilaksanakan bersama warga Rt. 04 Rw. 10 untuk menampung aspirasi warga masyarakat Baleendah.
Keluhan dari warga masyarakat selanjutnya apabila memungkinkan akan di tindakan lanjuti oleh Muspika Baleendah.
Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo melalui Kapolsek Baleendah Kompol Tedi Rusman mengatakan, Kegiatan Jumat Curhat ini adalah kegiatan rutinitas yang di lakukan Polsek Baleendah seminggu sekali guna tampung keluhan warga masyarakat.
“Curhatan warga masyarakat untuk mengetahui kerawanan wilayah,”ujar Kapolsek Baleendah
Wilayah Rw. 10 termasuk wilayah aman akan kriminalitas akan tetapi Polsek Baleendah tetap selalu melakukan Patroli dari Unit Samapta dan Unit Bhabinkamtibmas.
“Curhatan warga masyarakat agar Polsek Baleendah lebih mengintensifkan kegiatan patroli ke wilayahnya,” ucapnya
Polsek Baleendah akan menindak lanjuti melalui Unit Samapta dan Unit Bhabinkamtibmas akan secara rutinitas melakukan patroli ke wilayah tersebut.
“Intinya Kehadiran Personil Polsek Baleendah dapat dirasakan oleh warga masyarakat sehingga terciptanya lingkungan aman,” harapnya.
Leave a Reply