beritatandas.id, Bandung – Anggota Komisi I DPRD Jawa Barat Sidkon Djampi menyebut dbutuhkan pengertian dan kerjasama seluruh komponen masyarakat dalam mendukung PPKM Darurat.
Menurut Sidkon perlu ada sosialiasi dan edukasi kepada setiap lapisan masyarakat sehingga PPKM Darurat bisa berjalan dengan baik.
Salah satunya dapat melibatkan komunitas masyarakat dalam membantu tugas-tugas Aparat Penegak Hukum dan Satgas Covid-19.
Hal ini disampaikan Sidkon Djampi saat mengunjungi kantor Garda Bangsa Kabupaten Indramayu pada , 6 Juli 2021.
“Garda Bangsa Indramayu telah berkomitmen terus dalam mencegah penyebaran virus Covid-19,” kata Sidkon Djampi.
Sidkon Djampi meminta Garda Bangsa jadi garda terdepan jadi contoh disiplin protokol kesehatan atau prokes.
“Saya berharap Garda Bangsa jadi contoh dan juga tauladan disiplin prokes, ini harus terus dijalankan,” paparnya.
Redaksi
Leave a Reply