Sinergitas TNI-POLRI Polres Ciko, Bhabinkamtibmas dan Babinsa Kesenden Pantau Bantuan Pangan.

BERITATANDAS, POLRES CIKO _ Negara hadir ditengah masyarakat untuk memelihara dan mejaga stabilitas keamanan yang kondusif, seperti yang dilakukan Bhabinkamtibmas dan Babinsa Kelurahan Kesenden Aiptu Imam Safei dan Sertu Maryanto pemantauan serta pendampingan penyaluran Bantuan Beras untuk masyarakat Kelurahan Kesenden Kecamatan Kejaksan Kota Cirebon melalui program Cadangan Pangan Pemerintah untuk Pemberian Bantuan Pangan Tahun 2023 Bekerja sama dengan Perusahaan Umum (Perum) Bulog melalui Kantor Pos Indonesia Cabang Cirebon.(12.04.23)

Kapolres Cirebon Kota AKBP Ariek Indra Sentanu SH , S.Ik , MH melalui Kapolsek Utbar AKP Iwan Gunawan, SH mengatakan bahwa kehadiran Bhabinkamtibmas dan Babinsa melaksanakan Pemantauan dan Pendampingan kegiatan tersebut di maksudkan agar pelaksanaan penyaluran Bantuan Pangan tersebut berjalan aman, tertib dan lancar.

Sementara itu di tambahkan Kasi humas Polres Cirebon Kota Iptu Ngatidja, SH.MH mengatakan bahwa selain melaksanakan pemantauan dan pendampingan Bhabinkamtibmas Polsek Utbar Ciko juga memberikan himbauan dan pesan Kamtibmas” pungkasnya.