Erni Sugiyanti : Target 100 Ribu Rutilahu Harus Tercapai

beritatandas.id, BANDUNG – Anggota DPRD Jawa Barat Erni Sugiyanti mendukung program rumah tidak layak huni (rutilahu) dengan target 100 ribu selama lima tahun kepemimpinan Ridwan Kamil – Uu Ruzhanul Ulum.

“Hingga 2020 kemarin, pihaknya mencatat sudah terbangun sekitar 30 ribu lebih rutilahu. Penambahan jumlah pada tahun ini dilakukan untuk mencapai target 100 ribu dalam waktu lima tahun,” ujarnya.

Berkaitan dengan rutilahu, tambahnya, Pemerintah Provinsi Jawa Barat melalui Dinas Perumahan dan Pemukiman merencanakan akan membangun 31.500 unit rutilahu sepanjang tahun 2021 dengan alokasi anggaran Rp560 miliar.

“Program ini merata di 27 kabupaten/kota. Ini program strategis Gubernur dalam RPJMD (Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah),” ujarnya.

Meski demikian, sebagai wakil rakyat dia meminta warga melaporkan berbagai persoalan yang terjadi di masyarakat, terutama berkaitan dengan kesenjangan sosial seperti kondisi warga miskin daln lain sebagainya. Hal ini ia lakukan untuk menjadi referensi penganggaran dalam APBD Jabar.

“Anggaran untuk rutilahu itu cukup atau tidak, kami terus turun ke masyarakat. Untuk bisa mengukurnya. Apalagi rutilahu ini sumbernya usulan masyarakat, termasuk pemerintah desa,” pungkasnya.

Redaksi