Indramayu – Bhabinkamtibmas Polsek Kandanghaur jajaran Polres Indramayu Polda Jabar melaksanakan sambang, silahturahmi Kamtibmas kepada warga di Desa Karanganyar, Kecamatan Kandanghaur, Kabupaten Indramayu, Senin (22/05/2023).
Dalam kesempatan tersebut, Aipda Winta menghimbau warga masyarakat agar lebih waspada terhadap aksi pencurian saat rumah dalam kondisi kosong.
Aipda Winta juga menghimbau kepada warga ketika memarkirkan kendaraan agar dilakukan pemasangan kunci ganda guna menghindari pencurian kendaraan bermotor.
Warga juga diminta agar tetap menjaga dan memelihara Kamtibmas, tidak mudah terprovokasi isu – isu yang berkembang di Media Sosial (Berita Hoax).
Sementara, Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar melalui Kapolsek Kandanghaur, Kompol Gangsar mengatakan, dengan selalu hadirnya Bhabinkamtibmas di tengah-tengah warga desa binaannya, akan tercipta suatu keakraban serta sinergitas diantara warga masyarakat dengan aparat keamanan.
Di samping itu akan hilang jarak antara warga dengan aparat keamanan yang pada akhirnya warga tidak akan sungkan untuk segera memberikan berbagai informasi utamanya yang menyangkut kamtibmas kepada Polri.
“Dengan banyaknya informasi yang diberikan oleh warga masyarakat kepada aparat keamanan maka akan bisa dijadikan masukan kepada kesatuan, sehingga dapat dijadikan acuan untuk mengambil langkah langkah dalam menjaga kondusifitas kamtibmas di wilayah hukum Polsek Kandanghaur.” Ujar Kompol Gangsar.
Leave a Reply