Iptu H.Yusup Juhara SH, Kapolsek Cangkuang, Hadiri Rapat Koordinasi Persiapan Turnamen Bola Voli Putri “Camat Cup”

Cangkuang – Kapolsek Cangkuang Polresta Bandung Iptu H. Yusup Juhara, SH., menghadiri pelaksanaan rapat koordinasi Forkopimcam, membahas persiapan Turnamen Bola Voli Putri “Camat Cup” di Ruangan Camat Cangkuang.

“Pelaksanaan turnamen Bola Voli putri “Camat Cup”, ini dilaksanakan dalam rangka rangkaian memeriahkan HUT RI 17 Agustus 2023,” ujar Yusup. Kamis (3/8/2022).

Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo SH, SIK, MH, melalui Kapolsek Cangkuang Iptu H.Yusup Juhara SH, mengapresiasi kegiatan tersebut.

“Kegiatan tersebut selain untuk membuahkan rasa Nasionalisme serta Cinta Tanah Air, juga dapat lebih mempererat hubungan ditingkatk Forkopimcam,” kata Kusworo

Kapolsek Cangkuang Iptu H.Yusup Juhara SH, saat dikonfirmasi awak nedia mengatakan, Jumlah team Bola Voli yang akan mengikuti Turnamen Bola Voli Putri “Camat Cup” sebanyak 85 Team Bola Voli Putri perwakilan dari tiap Desa Se-Kecamatan Cangkuang.

”Keterlibatan Polsek Cangkuang sendiri sebatas pengamanan dan kelancaran pelaksanaannya, sementara regulasi pertandingan ada ditangan Camat Cangkuang,” pungkasnya.