Anggota Komisi III Optimis BJB Sekuritas Jawa Barat Bisa Melaju dengan Sangat Pesat

beritatandas.id, Bandung – Anggota Komisi III DPRD Jawa Barat Erni Sugiyanti merasa optimis PT BJB Sekuritas Jawa Barat bisa melaju pesat.

Diberitakan sebelumnya, PT BJB baru saja melahirkan anak perusahaan baru bernama PT BJB Sekuritas.

Sejak awal lini usaha ini dibuat guna meningkatkan pendapatan dan tentu saja akan mendongkrak pemasukan bagi Pendapatan Asli Daerah (PAD) Jawa Barat.

Langkah BJB ini mendapat apresiasi dari para legislator khususnya di Komisi III DPRD Jawa Barat.

“Menilik perkembangan sektor investasi di Jawa Barat selama empat tahun terakhir, saya merasa optimistis BJB Sekuritas dapat melaju pesat,” kata Erni Sugiyanti kepada wartawan, Rabu, 20 Oktober 2021.

“Sebab bahkan di tengah pandemi Covid-19 sekalipun investasi tetap tumbuh signifikan seakan tidak terpengaruh akan dampak global yang timbul, sementara sektor lain bertumbangan,” sambungnya.

Dia mengungkapkan, berdasarkan survey, dari 2018 jumlah investor sekitar 134 ribu orang. 2019 bertambah menjadi 177 ribu orang. Kemudian 2020, saat pandemi tetap ada penambahan sekitar 101 ribu orang. Terakhir, di akhir Juni 2021 bertambah kurang lebih sekitar 151 ribu orang.

“Itu investor baru semua. Artinya memang kondisi pandemi, sektor investasi ini sangat menjanjikan. Inilah peluang yang ditangkap Bank BJB untuk membuat perusahaan baru dibawah dia, yaitu BJB Sekuritas. Untuk mengakomodir jumlah investasi yang besar itu di Jawa Barat,” ucapnya.

Erni berharap, hadirnya BJB Sekuritas kian memantapkan Bank BJB sebagai BUMD raksasa secara nasional sekaligus penyumbang deviden terbesar bagi Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) secara konsisten dalam pengembangan dan pembangunan daerah, demi kesejahteraan masyarakat Jawa Barat.

“Terus terang, kita akui dampak pandemi agak kelimpungan. 2020, APBD kita minus Rp 5 triliun. Kemudian 2021 juga sama. Total minus dalam dua tahun ini sekitar Rp 10 triliun. Makanya banyak anggaran di cut atau di refocussing. Kita harap, dari terobosan Bank bjb ini dapat menambah PAD bagi Jawa Barat. Apalagi sejauh ini, mitra Komisi III ini ada hampir 40 BUMD baik sektor keuangan, maupun non keuangan dan Bank BJB yang dengan keuangan bagus, profit bagus dan memberikan deviden tertinggi untuk Pemerintah Provinsi, dalam pembangunan daerah,” pungkasnya.***

Redaksi