Ciamis, beritatandas.id – Lembaga Pemenangan Pemilu (LPP) PKB Ciamis menyelenggarakan kegiatan Uji Kelayakan dan Kepatutan (UKK) kepada puluhan bakal calon legislatif (Bacaleg) pemilu 2024 dari berbagai daerah pemilihan (Dapil), Sabtu (11/02/23).
Menurut ketua LPP PKB Ciamis, Yoyo, program ini sudah dirancang oleh PKB untuk mempersiapkan Bacaleg yang kompeten dan berkualitas.
“Kegiatan tersebut merupakan program yang sudah dirancang oleh PKB sebagai cara untuk mempersiapkan Bacaleg yang kompeten,” ujarnya.
Ketua DPC PKB Ciamis, Ai Ratna Intan dalam sambutannya mengatakan, UKK ini bukti komitmen PKB dalam menjaga kualitas Bacaleg yang terbaik.
“Selamat datang untuk Bacaleg Pemilu 2024 di PKB, UKK ini bukti komitmen PKB dalam menjaga kualitas calon-calon legislator terbaik, kita tidak sembarang rekrut orang, setelah UKK ini saya yakin minimal 6 kursi tiap dapil bisa diraih,” katanya.
Hadir pula Anggota Fraksi PKB DPRD Provinsi Jawa Barat, Johan Jouhar Anwari sebagai perwakilan DPW PKB Jawa Barat mengapresiasi dalam sambutannya.
“Sejak minggu kemarin seluruh DPC se-Jawa Barat melaksanakan UKK, ini bukti bahwa PKB tidak pernah main-main dalam mempersiapkan bacaleg, banyak materi yang diuji didalamnya,”.***
Redaksi
Leave a Reply