Kebakaran Hutan di Kabupaten Subang Semakin Parah

beritatandas.id, SUBANG – kebakaran hutan dan lahan di Wilayah Kabupaten Subang, Jawa Barat, mengalami peningkatan selama musim kemarau tahun ini.

Bahkan kebakaran hutan dan lahan di tiga lokasi di kabupaten tersebut menghabiskan 15 hektare.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Subang, H. Hidayat sebagaimana dikatakan Kepala Seksi Kedaruratan, Darmono peristiwa terjadi di Kecamatan Cijambe di tiga titik.

“Lokasi yang terbakar di Cidadap Desa Cikadu dengan luas 8 hektare, di Gunung Kalong Desa Cihurip luas (yang terbakar) 2 hektare dan di (Desa) Ciangsana seluas 5 hektare,” paparnya, dilansir Elshinta, Senin (16/9/2019).

Peristiwa tersebut terjadi dalam waktu yang bersamaan pada 10 September lalu baik terjadi siang bahkan sampai malam. “Kita berupaya waktu itu memadamkan api sempat padam tetapi kemudian timbul lagi karena masih ada bara yang menyala,” tuturnya.

Mengenai kerugian akibat kebakaran masih dilakukan pendataan karena lahan yang terbakar milik perhutani dan milik warga. Sedangkan dugaan sementara penyebab dari kejadian tersebut ialah akibat dari puntung rokok yang dibuang sembarangan.

“Daerah itu merupakan perlintasan warga. Mungkin ada yang buang rokok sembarangan dan akibat pembakaran sampah,” tuturnya.

Sumber : Elshinta