Karawang, beritatandas.id – DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) melangsungkan kurban Idul Adha 1443 Hijriah di kantor DPC PKB, di Jalan R.A Kartini No 12, Kecamatan Karawang Barat, Selasa (12/7/2022).
Acara kurban yang bertujuan untuk merayakan Lebaran Idul Adha ini senada dengan tagline PKB yaitu peduli umat melayani rakyat (PUMR).
Sekretaris DPC PKB Karawang, Ricky Sofiyan mengungkapkan acara penyembelihan hewan kurban di kantor DPC PKB Karawang dilaksanakan secara rutin setiap Idul Adha.
“Alhamdulillah di Idul Adha kali ini kita menyembelih dua ekor sapi, yang mana daging kurban ini akan dibagikan kepada 400 orang warga sekitar, pengurus DPC PKB sebanyak 98 orang, pengurus DPAC PKB dan insan pers yang datang ikut di bagikan,” kata Ricky saat diwawancari oleh wartawan.
Ricky yang juga mantan Presiden Mahasiswa Unsika ini juga berharap kehadiran PKB Karawang dapat di rasakan oleh masyarakat.
“Saya berharap kedepan kita dapat memberikan yang lebih baik lagi, dan semua kader PKB dapat merealisasikan kegiatan-kegiatan yang ada. Agar warga menyadari politik kehadiran PKB bukan politik 5 tahunan semata, ujarnya.
Sementara itu, Ketua DPC PKB Karawang, Rahmat Hidayat Djati, mengatakan pelaksanaan kurban kali ini tentu berbeda dengan tahun sebelumnya.
“Kalau tahun lalu, kita bagikan hewan-hewan kurban ini ke setiap PAC, sekarang karena kondisi yang tidak memungkinkan akhirnya kita melaksanakan kurban di kantor DPC PKB Karawang saja dengan memotong dua ekor sapi,” ujarnya saat dihubungi via telepon.
Rahmat juga memohon doa kepada masyarakat yang hadir untuk keselamatannya yang sedang melaksanakan ibadah haji.
“Mohon doa untuk keselamatan saya yang saat ini sedang melaksanakan ibadah ada di tanah suci, semoga selamat dan menjadi haji yang mabrur,” tutupnya.***
Redaksi
Leave a Reply