RUTINITAS POLSEK CIMENYAN GATUR & SEBRANGKAN ANAK SEKOLAH

Cimenyan.,- Anggota Polsek Cimenyan Polresta Bandung Polda Jabar melaksanakan pengaturan rutin setiap pagi. Rabu(20/09/23)

Pengaturan pagi ini dilakukan rutin dan merupakan suatu bentuk ketulusan dan keiklasan dalam menjalankan suatu pekerjaan demi sempurnanya suatu nilai Kemanusiaan,”Pungkasnya

Setiap pagi terlihat Anggota Polsek Cimenyan Polresta Bandung Polda Jabar membantu para siswa menyebrang jalan. Kegiatan tersebut untuk mengantisipasi terjadinya Kecelakaan Lalulintas terutama bagi anak- anak SDN yang mau masuk sekolah.

Selain itu, Anggota Polsek Cimenyan menerangkan jika diniatkan dengan ibadah maka memilih polisi sebagai profesi adalah jalan menuju Surga ,Kalimat ini selalu didengungkan dikandung maksud agar menambah semangat anggota dalam berbuat baik,”Ungkapnya.

Sebagai Kepolisian harus memberikan Pelayanan sesuai apa yang kita bisa kerjakan secara maksimal dan selalu berada ditengah – tengah masyarakat dan dapat dirasakan oleh masyarakat langsung. Tutupnya.

Di tempat lain Kapolresta Bandung Kombes Pol. Kusworo Wibowo, S.H., S.I.K., M.H. melalui Kapolsek Cimenyan Kompol Nanang Heru S, S.Pd., M.H T mengatakan dengan kehadiran anggotanya dilapangan baik siang maupun malam dapat menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif.