Sambangi Satpam di Proyek Kereta Cepat, Binmas Desa Cimekar beri himbauan, agar perketat keamanan Wilayah

Cileunyi – Sebagai bentuk pembinaan kepada masyarakat, secara rutin dilaksanakan sambang kepada warga masyarakat khususnya yang beraktifitas di Wilayah Kawasan Wilayah Hukum Polsek Cileunyi.

Seperti yang dilakukan kali ini yakni Bhabinkamtibmas Desa Cimekar Polsek Cileunyi Polsek Cileunyi Polresta Bandung Aipda Haris Mugia Kusumah melakukan sambang kepada salah satu security di Area Proyek Pembangunan Kereta Cepat yang sedang melaksanakan tugas Area Kawasan Proyek Pembangunan Kereta Cepat Jakarta Bandung Stasiun Tegalluar Kp. Babakan Sayang Desa Cibiru Hilir Kecamatan Cileunyi Kabupaten Bandung. Senin (28/8/2023)

Saat melaksanakan sambang, Bhabinkamtibmas Aipda Haris Mugia Kusumah mengajak kepada petugas Satpam untuk menjaga situasi kemanan dan ketertiban tetap aman dan kondusif selama pembangunan Kereta Cepat sampai beroperasi kereta cepat.” Ungkap Aipda Haris Mugia Kusumah

Kami juga mengingatkan agar meningkatkan pelayanan kepada masyarakat khususnya kepada pengguna jasa Kereta Cepat pada saat nantinya setelah beroperasi, Agar pengguna jasa merasa aman dan nyaman saat berada di Stasiun Kereta Cepat.

Kapolresta Bandung Kombes Pol. Kusworo Wibowo, S.H., S.I.K., M.H. melalui Kapolsek Cileunyi Kompol Suharto, S.H. saat dikonfirmasi mengatakan bahwa kegiatan seperti ini sudah secara rutin dilaksanakan oleh Personilnya guna memastikan situasi dan memantau setiap kegiatan masyarakat di kawasan Proyek Kereta Cepat guna menghindari hal hal yang tidak diinginkan seperti Kriminalitas Pencurian, Penganiayaa. Ataupun gangguan Kamtibmas Lainnya yang dapat menghambat proses pengerjaan Proyek Kereta Cepat, Sehingga dengan demikian akan terciptanya situasi kemananan dan ketertiban yang aman dan kondusif. Tegas Kompol Suharto, S.H.