Tabligh Akbar HUT RI Desa Pananjung, Kapolsek Cangkuang Sampaikan Ajakan Pemilu Damai 2024

Cangkuang – Dalam mensukseskan Pemilu tahun 2024, agar berjalan dengan aman dan kondusif, Kapolsek Cangkuang Polresta Bandung Iptu H. Yusup Juhara, SH., terus melakukan langkah-langkah preventif.

Bertempat di lapangan Sadewata Parken Rt 01 Rw 04 Desa Pananjung Kec Cangkuang, pada Selasa, 19 September 2023 malam, Kapolsek menyampaikan ajakan Pemilu Damai 2024 kepada para tokoh agama serta seluruh jama’ah yang hadir.

“Tadi malam kami sampaikan ajakan Pemilu Damai 2024 dalam kegiatan Tabligh Akbar dalam rangka penutupan rangkaian kegiatan HUT RI Ke-78 di Desa Panajung Kec Cangkuang,” ujar H. Yusup, saat dikonfirmasi, Rabu, (20/9/2023).

Setiap hari selain Bhabinkamtibmas dan Unit Patroli, kami juga terus berkeliling mengunjungi seluruh tokoh ditiap-tiap Desa, guna terwujudnya Pemilu Damai 2024, tambahnya.

Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo, SH., SIK., MH., menyampaikan bahwa Kepolsian Negara Republik Indonesia sekarang ini lagi gencar-gencarnya melakukan langkah-langkah Preemtif dan Preventif dalam mempersiapkan pesta demokrasi Pemilu Tahun 2024.

“Disetiap kesempatan kami sampaikan ajakan agar Pemilu Damai 2024 nantinya, berjalan dengan aman dan kondusif,” pungkasnya.