Polres Karawang,- Bhabinkamtibmas Polsek Klari Polres Karawang Aiptu Inta Doan Bhabinkamtibmas Desa Karanganyar Polsek Klari Polres Karawang, lakukan pendampingan Tim Posyandu dalam pendataan Data Stunting dan pemberian obat/Vitamin oleh Bidan Desa kepada Balita dan warga di wilayah hukum polsek klari Kabupaten Karawang pada Senin (03/07/2023) yang dihadiri langsung oleh time nakes Puskesmas Klari sebagai pelaksana, Bidan Desa, kader Posyandu dan warga setempat.
“Melaksanakan pendampingan Tim Posyandu dalam pendataan Data Stunting dan pemberian obat oleh Bidan dari Posyandu/ Puskesmas kepada warga,’ terang Polisi “Caket” Bhabinkamtibmas Polsek Klari.
Giat ini dalam rangka pencegahan Stunting di lingkungan Desa Karanganyar, Kegiatan Pendampingan Ini Merupakan Arahan dari Bapak Kapolres Karawang AKBP. Wirdhanto Hadicaksono. S.ik.,Msi.
Tidak hanya pendampingan saja yang dilakukan oleh polisi “Caket” melainkan berikan himbauan terkait Harkamtibmas dan mensosialisasikan Program program Kapolres karawang Yakni Program Polisi CAKEP dan Program Polisi CAKET, Polisi RW serta Program Lanjutan *Lapor Pak Kapolres* di Nomor Whactapp 082211272003 dan Layanan bebas Pulsa di nomor 110, serta himbauan terkait TPPO, segera laporkan jika melihat hal hal yang akan berpotensi guan kamtibmas segera melapor ke polisi “Caket” Bhabinkamtibmas atau ke Polsek Klari,
Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono melalui Kapolsek Klari Kompol Hidayat menjelaskan, kegiatan pendampingan oleh personil Bhabin polisi “Caket” ini dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang sedang melaksanakan kegiatan tersebut dan ini merupakan wujud kepedulian polisi kepada masyarakat agar supaya masyarakat lebih dekat lagi dengan personil polisi.
“Kami akan terus hadir di tengah tengah masyarakat guna memberikan pelayanan terbaik dan prima, melalui program Polisi “CAKET” yang berarti “DEKAT” Semoga kegiatan pendampingan ini dapat dirasakan langsung oleh warga Dan bermanfaat” Terang Kapolsek Klari Kompol. Hidayat. SH
Polres Karawang_AKBP Wirdhanto Hadicaksono
Leave a Reply