TIGA PILAR KELURAHAN JAYAMEKAR BERSAMA MASYARAKAT MEMBANTU DAMKAR KOTA SUKABUMI PADAMKAN KEBAKARAN LAHAN KOSONG

Kota Sukabumi  – Tiga pilar kelurahan Jayamekar, Lurah, Bhabinkamtibmas, dan Babinsa bersama warga masyarakat membantu Damkar Kota Sukabumi memadamkan kebakaran di Lahan Kosong Milik Pemda Kota Sukabumi yang berada di Kp. Dulang Nangkub Jalan Widyakrama RT 001 RW 007 Kelurahan Jayamekar Kecamatan Baros Kota Sukabumi. Sabtu Siang (09/09/23)

Kapolsek Baros, Kompol M. Heri Hermawan mengatakan lokasi yang terbakar merupakan Areal lahan kosong milik Pemda Kota Sukabumi yang ditumbuhi oleh semak belukar / ilalang semak belukar.

Menurut saksi sekira pukul 11.45 wib melihat ilalang yang sudah terbakar di lahan milik Pemda Kota Sukabumi diduga ada orang yang tidak bertanggung jawab membakar ilalang di lahan kosong milik Pemda Kota Sukabumi sehingga membuat api menyebar dan menimbulkan kebakaran. Kemudian melaporkan kejadian kebakaran ilalang tersebut ke Polsek Baros.

Sekira pukul 12.30 wib, kebakaran ilalang tersebut dapat dipadamkan oleh Damkar Kota Sukabumi dengan menggunakan 2 (dua) unit mobil Damkar.

Alhamdulillah Dalam kejadian tersebut tidak ada korban jiwa dan tidak ada kerugian akibat kejadian ini, ujar kapolsek kepada awak media.