Tinta Kosong, Pelayanan E-KTP di UPTD Purwadadi Terhambat

beritatandas.id, SUBANG – Baru satu bulan pelayanan administrasi diselenggarakan di Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) wilayah Purwadadi, sudah mendapatkan komplain dari warga sekitar.

Pelayanan administrasi E-KTP di UPTD Kecamatan Purwadadi, Kabupaten Subang Kamis (18/3/2021) sering mengalami kendala teknis yang membuat masyarakat kesal dan kecewa.

Seperti disampaikan Busi, satu warga dari Desa Pabuaran yang harus berkali-kali mendatangi kantor UPTD karena e-KTP-nya belum juga selesai meskipun sudah lebih dari 10 hari.

“Katanya ada masalah tinta jadi belum bisa cetak. Tapi berkali-kali saya tanya kapan dibenerin belum ada kepastian, kan saya capek bulak balik Purwadadi-Pabuaran terus,” jelas Budi.

Jarak dari Desa Pabuaran ke Purwadadi sendiri bisa memakan satu jam jika ditempuh dengan kendaraan bermotor.

Budi dan beberapa warga lainnya berharap UPTD Kecamatan Purwadadi bisa memaksimakan kinerjanya dengan memperbaiki masalah teknis sesegera mungkin.

Kepala UPTD Kependudukan Wilayah Purwadadi Udin Saripudin mengaku dalam menjalankan tugas sudah optimal. Tapi ada kendala karena persoalan tinta.

“Kami sudah pemohonan tinta ke Disduk Kabupaten Subang tapi tinta di Disduk lagi kosong. Katanya untuk pengajuan anggaran baru diperkirakan bulan April mendatang itukan anggaran dari pusat,” kata Udin.

Repoter : Cicai