beritatandas.id, KARAWANG – Penyelenggaraan Pelayanan Terpadu Kecamatan (Paten) Lemahabang, digelar 25 September ini. Sejumlah, persiapan dilakukan, salah satunya bidang pertanian yang disebut-sebut, kembali canangkan tanam kedelai.
“Benih Anjasmoro sudah kita siapkan, selain berbaur bersama Kelompok Tani (Poktan), tanam kedelai ini nanti di launchingnya Ibu Bupati,” kata Koordinator Penyuluh Pertanian Lemahabang, Irfan, Rabu (18/9/2019).
Ia menambahkan, soal tempat nanti akan didapatkan terlebih dahulu dimana launching terbaiknya. Sebab, kedelai ini juga diharapkan bisa cukup air, yang pasti tidak akan jauh-jauh dari Kantor kecamatan.
“Iya, kita konsisten tanam kedelai, kebetulan nanti di Paten akan dilaunching bupati dan dialog bersama para kelompok tani,” katanya.
Lebih jauh dikatakan, Kepala UPTD Pengolahan Pertanian Lemahabang, Dedi mengatakan, tanam kedelai tahun ini, diperkirakan bisa sampai 100 hektar lebih. Sebab, di tahun sebelumnya, Kecamatan Lemahabang sukses tanam sampai panen dengan pangsa pasar yang baik.
Selain Anjasmoro yang dibantu pemerintah, ada juga masyarakat yang akan swadaya tanam dengan varietas benih lainnya, seperti NS. Yang jelas, paska panen padi ini, sambil menunggu air kembali masuk untuk pengolahan, akan dimanfaatkan untuk tanam kedelai.
“Mudah-mudahan sampai 100 hektare tanamnya, ada yang dari pemerintah, ada juga yang swadaya,” pungkasnya.
Reporter : Rudi Sugiri
Leave a Reply