Delapan Dewan Jabar Mantapkan Perubahan Depok

beritatandas.id, DEPOK – Konsolidasi pemenangan Pasangan Calon (Paslon) Walikota dan Wakil Walikota Nomor Urut 1, Pradi Supriatna –Afifah Afifah Alia kembali dilakukan delapan Dewan Provinsi Jawa Barat (Jabar) dari lima partai yang masuk dalam Koalisi Depok Bangkit (KDB).

Delapan anggota DPRD Jabar dari Koalisi Depok Bangkit (KDB), di antaranya PDI Perjuangan, Gerindra, Golkar, PAN dan PKB kembali berkumpul lakukan konsolidasi di Kelurahan Leuwinanggung, Kecamatan Tapos, Minggu (15/11/2020) sore.

Selain itu, juga dihadiri kader dan pengurus tiga partai pengusung lain nya yaitu, PSI, Gelora dan Perindo selain dari 5 partai besar pengusung utama.

“Ini kedua kalinya kami melakukan konsolidasi, setelah sebelumnya di Kecamatan Sawangan,” tutur Anggota Fraksi PAN DPRD Jabar, HM. Hasbullah Rahmad dikutip beritatandas.id dari Radar Depok.

Agenda tersebut, tutur Ketua Badan Kehormatan DPRD Jabar ini, untuk memantapkan konsolidasi dan pemenangan Pradi-Afifah pada kontestasi pesta demokrasi 2020, dengan tujuan agar Kota Depok dapat berubah dan berbenah menjadi lebih baik.

“Sebagai warga Depok, tentu ingin perubahan. Dan, hal tersebut dapat terwujud ketika Paslon Nomor 1, Pradi-Afifah menang dalam Pilkada Depok 2020. Jadi, saya imbau agar warga memilih Pradi-Afifah di TPS 9 Desember besok,” ucap Bang Has –sapaannya-.

Di tempat yang sama Anggota Fraksi PKB DPRD Jabar, M. Faizin menuturkan, Depok butuh perubahan dan tidak ada waktu lagi untuk menunggu beberapa tahun ke depan.

“Karena kalau tidak sekarang kapan lagi. Depok ini sudah akut tata kelolanya tidak baik. Termasuk kaitannya dengan fasilitas untuk anak-anak muda. Untuk itu, Depok butuh trobosan baru, dan saya rasa tidak bisa dilakukan oleh incumbent,” tuturnya.

Menuju 25 hari lagi, pihaknya menuturkan bahwa harus kerja keras dengan jejaring yang ada dengan peluang yang sangat besar.

“Peluangnya sangat besar, untuk itu ini namanya konsolidasi pemenangan. Karena kami sudah siap menang,” ujarnya.

Sementara, Ketua DPD Partai Gelora Kota Depok, Subhan Rafei menuturkan, saat ini Depok sudah tertinggal dari Tanggerang Selatan yang begitu pesat perkembangannya. Partai gelora merupakan partai terakhir yang mendeklarasikan dukungan untuk pradi afifah, yaitu 28 Oktober bertebatan ulang tahun perdana Gelora.

“Sumber Daya Manusia (SDM) di Depok itu sangat banyak. Tetapi, pembangunan yang dilakukan oleh sebelumnya, kalah dengan Tanggerang Selatan. Padahal, potensi kedekatan dengan Jakarta itu sama, SDM kita banyak, kampus di Depok juga bisa diberdayakan,” ucapnya.

Redaksi