Kapolsek Kesambi Ciko Mengamankan 12 Remaja Antisipasi Tawuran

POLRES CIREBON KOTA – Kapolsek Kesambi, IPTU RUDIANA, S.H., M.H., berhasil mengamankan 12 remaja di sebuah warSabtu, 6 Mei 2023 pukul 23.30 WIB diung Madura di Jalan Arya Kemuning, Kelurahan Pekiringan, Kecamatan Kesambi, Kota Cirebon.

Tindakan ini dilakukan sebagai antisipasi terhadap aksi tawuran yang mungkin terjadi. Sabtu, 6 Mei 2023 pukul 23.30 WIB.

Terpisah Kapolres Cirebon Kota, AKBP Ariek Indra Sentanu, SH.S.IK.MH membenarkan hal tersebut. Ya, benar. Belasan anak muda kami amankan.

Lanjut Ariek Indra Sentanu “Menurut kronologis yang dilaporkan oleh gabungan piket fungsi Polsek Kesambi yang dipimpin oleh Kapolsek Kesambi dan didampingi oleh Kanit Samapta Polsek Kesambi, mereka sedang melaksanakan patroli di daerah Kelurahan Pekiringan ketika menemukan sekelompok pemuda yang sedang berkumpul di warung Madura. Setelah dilakukan pengecekan identitas, terungkap bahwa kelompok tersebut terdiri dari 11 laki-laki dan 1 perempuan yang berusia antara 15 hingga 21 tahun”. Jelasnya melalui Kapolsek Kesambi Iptu rudiana, SH.MH.

Setelah memberikan arahan dan pembinaan, 12 remaja tersebut diarahkan untuk pulang ke rumah masing-masing. Identitas mereka antara lain CI, MNR, JMF, RDN, MR, AG, VB, ABH, AA, ML, ATP, dan DY. Tambah Rudiana.

Tindakan yang dilakukan oleh Kapolsek Kesambi ini mendapat dukungan dari Kapolres Cirebon Kota. Hal ini menunjukkan keseriusan pihak kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kota Cirebon. Pungkas iptu Ngatidja.