Ketua Komisi II DPRD Jabar Rahmat Hidayat Djati Hadiri Peringatan Harlah PMII ke-62 di Kota Bandung

Bandung, beritatandas.id – Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) memperingati Hari Lahir (Harlah) ke 62 pada Senin, 17 April 2022.

Kegiatan Harlah PMII ke 62 ini juga dilaksanakan di setiap daerah, salah satunya seperti yang dilaksanakan PMII Kota Bandung.

Ketua Komisi II DPRD Jawa Barat Rahmat Hidayat Djati yang juga merupakan Ketua Majelis Pembina Cabang (Mabincab) turut hadir dalam Peringatan Harlah PMII ke-62 yang digelar di PCNU Kota Bandung.

Dalam kesempatan tersebut Rahmat menyampaikan pesan-pesan untuk kader PMII Kota Bandung yang hadir.

“Jadi, kita tidak boleh terjebak dengan budaya akademik yang mengharuskan kita untuk menggunakan metodologis ilmiah sehingga membuat kita kadangkala terpisah dengan realitas masyarakat,” kata Rahmat Hidayat Djati.

Sementara untuk mendakwahkan Ahlusunnah waljamaah itu juga harus masuk menjadi bagian dari realitas masyarakat, karena tidak semua masyarakat dapat mengerti dengan bahasa dan kajian ilmiah itu.

“Dengan begitu kita akan kembali pada basis atau masyarakat,” jelasnya.

Sementara itu, Ketua Cabang PMII Kota Bandung Agung Andrian mengungkapkan bahwa pada refleksi harlah kali ini PMII Kota Bandung yang sejak lama berdiri harus memiliki konsistensi serta ketabahan gerakan yang bermuara pada penguasaan leading sektor sesuai amanat Multy Level Strategy.

“Runutan sejarah Kota Bandung yang berdiri beriringan dengan lahirnya PMII senasional itu seharusnya menjadi refleksi kita bahwa sampai saat ini kita belum dapat masif mendakwahkan Ahlusunnah waljamaah di Kota Bandung secara khusus,” kata Agung.

“Perjalan panjang dari paradigma menggiring arus balik masyarakat pinggiran hingga leading sektor yang termaktib dalam Multy level strategy (MLS) memerlukan konsistensi dan kesabaran kita sebagai generasi baru yang kedepan akan melaksanakan misi itu,” pungkasnya.***

Redaksi