Kabupaten Subang Launching Vaksinasi

beritatandas.id, SUBANG – Simulasi vaksinasi Covid-19 telah digelar oleh Satgas Penaganan Covid-19 Kabupaten Subang, vaksinasi akan dilakukan besok Jumat (29/1/2021) di RSUD Ciereng Subang.

Orang perdana yang akan divaksin tersebut adalah Bupati Subang H. Ruhimat, pasalanya launching vaksinasi tersebut akan dilakukan oleh 10 orang pertama yang yang terdiri dari unsur pimpinan Forkopimda termasuk tokoh ulama dari MUI dan tokoh pengusaha dari Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) hal tersebut dilakukan sebagai upaya menumbuhkan kepercayaan masyarakat terhadap vaksin.

Pelaksana Jabatan Sementara Sekretaris Daerah (Pjs Sekda) Kabupaten Subang Asep Nuroni mengatakan usai melakukan peninjauan tempat launching vaksinasi di RSUD pads Kamis (28/1/2021), dirinya menilai semua persiapan berjalan baik, “Tadi saya lihat 100 persen mereka sudah siap, fasilitas juga semua sudah lengkap,” ujar Asep ketika diwawancara awak media.

Lebih lanjut mengenai kabar Bupati Subang yang akan divasin pertama kali, Pjs Sekda Subang mengatakan bahwa Bupati siap untuk divaksin, “Alhamduillah secara pemeriksaan atau screening Bupati sudah siap, tinggal menunggu pelaksaaan besok,” katanya.

“Sesuai arahan Pak Bupati dari mulai sarana prasarana dan alat-alat lain untuk besok harus siap, dan ternyata saya lihat semuanya sudah siap sesuai harapan.” imbuh Asep.

Lebih lanjut mengenai pelaksanaan vaksinasi, Direktur RSUD Ciereng Subang dr. Achmad Nasuhi mengatakan pihaknya sudah matang mempersiapkan fasilitas dan paara tenaga medis untuk pelaksanaan vaksinasi besok.

“Alhamduillah tinggal finalisasi, mudah-mudahan nanti malam sudah kelar,” papar Achmad Nasuhi ketika dikonfirmasi awak media.

Lebih lanjut dirinya menerangkan, pihak RSUD selaku tuan runah merasa terbantu oleh Satgas Penaganan Covid-19 beserta semua lintas sektor yang terlibat, baik dari mulai pengadaan fasilitas serta pengamanan pelaksanaan vaksinasi itu sendiri.

“Sesuai dengan tujuan kita agar masyarakat Subang khususnya benar-benar bisa terhindar dari wabah corona, vaksin ini baru hanya tahap satu, jadi dwalam 14 hari kedepan akan disuntik lagi, saya harap setelah penyuntikan pertama ini agar tetap menjaga protokol kesehatan agar tidak terpapar Covid-19.” tutupnya.

 

 

Reporter : Irvan