Seribu Insan Pupuk Kujang Divaksinasi Dosis Pertama

beritatandas.id, BANDUNG – Sebanyak 1000 insan Pupuk Kujang mengikuti vaksinasi Covid-19 di Eldorado Convention Hall, Bandung. Vaksinasi dilakukan serentak mulai pukul 08.00 hingga 16.00 WIB, Sabtu (10/4/2021). Karena baru mendapat vaksinasi dosis pertama, karyawan diimbau tetap menjaga protokol kesehatan di tempat kerja.

“Kami imbau seluruh karyawan tetap menjaga protokol kesehatan dimanapun berada. Sebab, kekebalan belum terbentuk saat mendapat vaksin dosis pertama. Kami harapkan insan Pupuk Kujang jangan lengah, tetap lakukan 3 M (menggunakan masker, mencuci tangan, jaga jarak dan hindari kerumunan) dimanapun termasuk di tempat kerja,” kata Maryadi, Direktur Utama Pupuk Kujang, Rabu (13/4/2021).

Maryadi menuturkan, Pupuk Kujang terus mendukung program pemerintah, termasuk program sentra vaksinasi BUMN di Bandung. Vaksinasi massal tersebut digagas oleh kementerian BUMN untuk menfasilitasi vaksinasi kepada seluruh karyawan BUMN.

Bambang Wiyono, Ketua Satgas Covid Pupuk Kujang mengajak karyawan supaya tidak ragu melakukan vaksinasi. Satgas menghimbau semua karyawan mematuhi dan mengikuti program vaksinasi oleh kementrian BUMN. Dengan harapan program vaksinasi untuk semua karyawan dan keluarga segera bisa diselesaikan dalam waktu satu bulan kedepan.

“Supaya semua karyawan dan keluarganya bisa terjaga kesehatannya dari ancaman virus corona, dapat kembali bekerja produktif sesuai slogan kerja bersama, selamat bersama, dan sehat bersana,” kata Bambang.

Karyawan Pupuk Kujang berharap vaksinasi bisa menjadi upaya efektif menghentikan pandemi COVID-19. Jika telah divaksin, setidaknya lingkungan kerja dan keluarga karyawan bisa aman dari penularan.

“Mudah-mudahan setelah divaksin, seluruh karyawan tidak akan kena corona. Setidaknya menghindari dan tidak terlalu rentan tertular, karena corona mengganggu program kerja,” kata Aviv Ahmad Fadil salah satu karyawan Pupuk Kujang yang telah divaksinasi.

Redaksi