Nasir Fokus Dorong Program Keagamaan

beritatandas.id, MAJALENGKA – Peningkatan kehidupan beragaima yang sebagai salah satu visi dan misi Kabupaten Majalengka menjadi perhatian serius anggota Fraksi PKB DPRD Jabar, H. Nasir. Hal itu terungkap pada reses II Tahun 2019-2020 bersama Forum Komunikasi Majelis Taklim (FKMT) Kecamatan Rajagaluh di aula Desa Kumbung, Rajagaluh, Majalengka.

Ia mengatakan, saat ini mulai banyak cobaan yang melanda negeri, salah satunya muncul penyakit langka yang cukup mengkhawatirkan yaitu corona.

“Kita semua prihatin mulai muncul penyakit Corona di negara kita. Mudah-mudahan keberkahan negeri kita tetap terjaga sehingga dijauhkan dari berbagai macam cobaan maupun musibah,” katanya, Selasa (3/3/2020).

Untuk meningkatkan dan terus menjaga keberkahan, maka berbagai kebijakan dan program pembangunan tetap harus mengedepankan peningkatan kehidupan beragama masyarakat.

“Oleh karena itu, dalam menjaga dan menjalankan amanat rakyat, kami akan terus mengusulkan dan mengawal program-program peningkatan keagamaan, salah satunya memfasilitasi keberadaan dan pemberdayaan majelis taklim. Mari kita ikut mengawal dan mengawasi untuk kesuksesan pembangunan saat ini,” ucapnya.

Ketua FKMT Kecamatan Rajagaluh, Sholehuh Hadi, mengungkapkan, dirinya berharap ke depan sinergitas dan pendampingan yang dilakukan oleh Nasir kepada majelis taklim terus berlanjut dan menghasilkan program-program riil yang bisa dinikmati oleh masyarakat pada umumnya.

“Melalui pundak beliau kami menitipkan aspirasi dan semoga bisa bersinergis terus menerus demi kemajuan majelis taklim khususnya dan bagi masyarakat pada umumnya,” tandasnya.

Redaksi