Disdikbud Subang Paling Besar Mendapat Bantuan Banprov

beritatandas.id, SUBANG – Kabupaten Subang dapat Bantuan Keuangan Provinsi (Banprov) paling besar se Jawa Barat di tahun anggaran 2021, tercatat, anggaran terbesar Baprov tersebut didominasi oleh proyek Tembok Penahan Tanah (TPT) dan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Subang .

Menurut data yang dihimpun  melalui Bidang Keuangan dan Aset Daerah (BKAD) Kabupaten Subang, Subang dapat Banprov sejumlah Rp 240 Miliar dari Pemprov Jawa Barat untuk tahun 2021.

Kabid Anggaran BKAD Kabupaten Subang Khairil Syahdu mengatakan, kegiatan yang dibiayai bantuan propinsi tersebut, didominasi oleh proyek pembangunan TPT, “Terbanyak itu di TPT dengan lebih dari 100 titik dengan nilai pagu anggaran rata-rata Rp 200 Juta perpaket,” ujar Khairil  di Kantor BKAD Kabupaten Subang, Kamis (4/3/2021).

Khairil juga mengungkap Dinas atau Instansi yang paling besar mendapat Banprov tersebut adalah Disdikbud Kabupaten Subang dengan rata-rata nilai pagu mencapai puluhan miliar rupiah.

“Dinas lain juga dapat, ada Disdukcatpil, Dishub, Dinsos, Dinas PUPR, itu semua dapat hanya besarannya lebih kecil dari Disdikbud,” imbuhnya.

Khairil selanjutnya menjelaskan jika Banprov tersebut merupakan usulan atau ajuan kegiatan dari bawah, “Kita tidak tahu rincinya, hanya usulan bantuan anggaran tersebut dihitung berdasarkan kebutuhan serta diajukan dari bawah, semua sudah pasti menurut skala prioritas di lapangan.” pungkasnya.

Diketahui selain Kabupaten Subang, Kabupaten Kota lain juga dapat bantuan keuangan tersebut, namun tahun 20201 ini jumlah bantuan untuk Kabupaten Subang tercatat paling besar.

 

 

 

 

Reporter ; Irvan