M.Faizin Ketua PKB Depok Support Ayu Ting Ting

beritatandas.id, DEPOK  – Terlepas polemik yang tengah mendera Ayu Ting Ting. DPC PKB Kota Depok turut memberikan dukungan apresiasi terhadap publik figur asal Kota Sejuta Maulid tersebut. Pasalnya, pelantun Sambalado itu memiliki karir yang cemerlang dan menjadi artis papan atas tanah air. Sehingga, patut dicontoh generasi milenial.
“Kami mengapresiasi Ayu Ting Ting sebagai anak muda Depok yang berprestasi dan berkarakter. Tentu PKB Depok memberikan support untuk dia,” kata Ketua DPC PKB Kota Depok, M. Faizin kepada Radar Depok, Selasa (15/06).
Faizin yang juga Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat ini menilai, perjuangan pemilik nama asli Ayu Rosmalina hingga sampai menjadi artis papan atas tanah air dapat menjadi contoh seluruh anak muda Depok.
“Perjuangan seorang Ayu yang memulai karir di usia 14 tahun, hingga masuk dapur rekaman di 2006 butuh perjuangan. Tidak mudah bertahan di dunia entertainment tanpa keuletan, ketekunan dan kualitas tentunya,” tutur Faizin.
Sehingga, sambung Faizin, Ayu Ting Ting patut menjadi contoh anak muda Depok, baik spiritnya yang pantang menyerah, berdedikasi tinggi dan dikenal sebagai sosok yang cinta keluarga.
“Terlepas dari perjalanan rumah tangga dan polemiknya, Ayu Ting Ting patut kami apresiasi sebagai anak muda Depok yang berprestasi,” tegas Faizin.
Terkait tuduhan plagiat yang mendera Ayu Ting Ting, Faizin memiliki penilaian tersendiri, dia pun menegaskan bahwa Ayu bukan plagiat, tapi pribadi kreatif dan inovatif, yang memiliki visi serta karir pribadi luar biasa, sehingga bertengger sebagai artis papan atas bahkan sudah bisa berkolaborasi dengan penyanyi luar negeri.
“Sebagai public figur, Ayu pun manusia biasa, yang memiliki karakter, kecenderuangan dan kesukaan. Jadi, kami menilai Ayu bukan seorang plagiat atau mencontoh artis-artis lain. Malahan, fashion Ayu yang kerap diikuti penggemarnya,” ucap Faizin.
Apa yang disampaikan tersebut, Faizin menambahkan, lantaran Ketua Umum PKB, Abdul Muhaimin Iskandar sangat perhatian terhadap generasi milenial, juga mereka yang telah memiliki karir cemerlang di bidang masing-masing.
“Gus Muhaimin (Sapaan Abdul Muhaimin Iskandar.red), menaruh perhatian lebih kepada generasi penerus bangsa. Terlebih, mereka yang berprestasi, jadi kami kader PKB Kota Depok, tentu sangat mensupport warga Depok yang berprestasi, tidak hanya Ayu Ting Ting,” ucap Faizin. (cky)

 

Redaksi